Malam ini kurasa begitu lama sejak ku terima pesanmu
Risau melanda
Gundah menjelma
Apakah telah terjadi tanpa kusadari
Auramu berubah kusam
Seakan tak pernah kusiram
Redup itu datang lagi
Membuat ku terhenti
Ada gurat sedih ditatapmu
Ada titik ragu dipelupukmu
Maaf ketidakpekaanku kala itu
Maaf telah mengundang titik air matamu
Maaf ku sibuk dengan duniaku
Maaf juga tak mampu raba sinyal hatimu waktu itu
Kekasihku yang baik
Yakinkan dirimu hanya kau satu yang mau
Karena senyummu yang
buatku berani bermimpi
Karena ceriamu yang
buatku lupa dengan peluhku
Karena semangatmu buatku tersenyum haru
Meski tak sepenuhnya salahku
Maafkan aku yaa
Bicarakan semua dengan hati
Semoga hikmah minggu
ini semakin mendekatkan hati kita
Dear honey, Forgive me for that inconvenience
Ananda December 12th 2011
Tidak ada komentar:
Posting Komentar